Wisata Petik Apel Batu Malang
Wisata Petik Apel Batu Malang,
Kota Batu identik dan terkenal sebagai Kota apel. Selain sektor wisata
sebagai ikon Kota Batu, sektor perkebunan Apel juga cukup mempunyai
pengaruh yang signifikan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di
kota ini. Karena besarnya jumlah pengunjung untuk berwisata di kota
Batu, maka potensi perkebunan apel juga di kembangkan sebagai obyek
wisata oleh masyarakat sekitar kota Batu. Saat ini perkebunan apel yang
tersebar di Kota Batu telah menjadi salah satu obyek wisata favorit,
baik untuk pengunjung domestik atau wisatawan lokal maupun wisatawan
asing.
Wisata Petik Apel,
kelebihan dari wisata petik apel adalah dengan secara langsung memetik
buah apel langsung pohonnya serta kita dapat langsung menikmati segarnya
buah apel. Perkebunan Apel di kelilingi oleh pegunungan yang indah dan
panorama yang masih asri. Sehingga efek refresh dari kepenatan aktivitas
harian benar- benar dirasakan bagi pengunjung wisata petik apel.
Maka komplitlah wisata di Kota Batu, ada
wisata pendidikan, wisata sejarah, wisata alam, dan kini Wisata Petik
Apel telah menjelma sebagai salah satu wisatata favorit yang wajib
dikunjungi jika berlibur di Kota Wisata Batu Malang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar